,selamat datang,

Jumat, 28 Januari 2011

ABSTRAK

ABSTRAK

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) KELAS IV SDN 02 METRO SELATAN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

Oleh:

Rhafli Kurniawan

Pembelajaran Matematika di SD Negeri 02 Metro Selatan tahun pelajaran 2009/2010 masih belum melibatkan secara aktif. Hal tersebut menjadi salah satu penyebab rendahnya hasil belajar siswa. Menanggapi permasalah tersebut, maka dilaksanakan cooperative learning tipe STAD.

Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui apakah pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa kelas IV SD Negeri 02 Metro Selatan.

Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di SDN 02 Metro Selatan, Kota Metro, Provinsi Lampung, pada semester genap atau semester II tahun pelajaran 2009/2010. Pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini terjadi pada bulan Pebruari dan Maret tahun 2010.

Metode penelitian yang digunakan berbentuk siklus, siklus ini tidak hanya berlangsung satu kali, tetapi beberapa kali hingga tercapai tujuan yang diharapkan dalam pembelajaran Matematika di kelas. Setiap siklus terdiri dari empat kegiatan pokok, yaitu perencanaan (plan), pelaksanaan (act), pengamatan (observe), dan refleksi (reflect).

Hasil belajar siswa pada penelitian ini meningkat mulai dari siklus I sampai siklus III. Secara berurutan persentase hasil belajar siswa pada siklus I sebanyak 26 siswa atau 68,42% siswa lulus KKM, siklus II sebanyak 32 siswa atau 84,21% siswa lulus KKM, dan siklus III sebanyak 35 siswa atau 92,11% siswa lulus KKM. Selain itu, aktivitas siswa juga selalu mengalami peningkatan, secara berurutan nilai aaktiviras siswa dalam penelitian ini adalah 2,11 pada siklus I, 2,67 pada siklus II, dan pada siklus III mencapai 3,44

Dari penelitian ini dapat disimpulan bahwa dengan menggunakan pembelajaran kooperatif tipe STAD pada pembelajaran Matematika dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 02 Metro Selatan tahun pelajaran 2009/2010.

Kata kunci: matematika, hasil belajar, kooperatif tipe STAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar